Holla.. Naah ini makanan kemarin yang baru sempet aku posting..heuheu.. Baru pertama coba buat ayam kremes, tampaknya masih harus trial error bikin kremesan yang keriting-keriting ngegemesin kaya di toko.
AYAM KREMES ALA MBOK BEREK
1 ekor ayam kampung, belah ( aku pake ayam negeri :D)
5 siung bawang putih
1 sdm ketumbar halus
3 daun salam
2 cm kunyit, parut
1 cm lengkuas, memarkan
1 sdm garam
Air secukupnya untuk mengungkep ayam
5 siung bawang putih
1 sdm ketumbar halus
3 daun salam
2 cm kunyit, parut
1 cm lengkuas, memarkan
1 sdm garam
Air secukupnya untuk mengungkep ayam
Bahan untuk kremes :
3 sdm munjung tepung tapioka
1 sdm peres tepung beras
1 gelas air kaldu sisa ungkepan ayam1 sdm peres tepung beras
Pelengkap :
lalapan sesuai selera
sambal terasi
sambal terasi
Cara Membuat :
- Letakkan daun salam di wajan, letakkan ayam dan bumbu-bumbu lain di atasnya. Tuang air.
- Rebus dengan api besar, setelah mendidih kecilkan api dan terus rebus hingga ayam lunak serta bumbu meresap.
- Setelah empuk, angkat ayam dan tiriskan. Ambil sisa air rebusan untuk membuat kremes.
- Campur tepung tapioka dan tepung beras, tuangi air sisa rebusan. Aduk rata. Ambil sebagian adonan untuk melumuri ayam.
- Panaskan minyak yang cukup banyak, goreng ayam hingga kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
- Kecilkan api, tuang adonan kremes di wajan (tuangkan dengan jarak yang agak tinggi dari wajan). Adonan jangan diaduk. Setelah kremes berwarna kecoklatan, angkat dan tiriskan.
- Siapkan piring saji, letakkan ayam dan beri taburan kremes di atasnya. Sajikan bersama lalapan dan sambal favorit.
- Siapkan piring saji, letakkan ayam dan beri taburan kremes di atasnya. Sajikan bersama lalapan dan sambal favorit.
Sayur Asem
Sumber : mama
Bahan bahan :
- 1 buah jagung manis, di potong potong besar
- 2 sendok makan kacang tanah
- 1 ikat kacang panjang , dipotong kira kira 3cm
- 1 buah labu siam, dikupas dan potong seperti dadu
- buah melinjo secukupnya
- daun melinjo secukupnya
- 3 cm lengkuas, dimemarkan dulu
- 2 lembar daun salam
- 4 sendok makan air asam (kutambahkan biji asamnya juga)
- 1,5 liter air
Bumbu yang dihaluskan :
6 siung bawang merah5 batang cabai merah
5 butir kemiri
Garam secukupnya
1 sendok kacang tanah
gula merah sisir, 1 sendok makan
5 butir kemiri
Garam secukupnya
1 sendok kacang tanah
gula merah sisir, 1 sendok makan
Cara Membuat :
- Pertama-tama Rebus air hingga mendidih, lalu masukan sayuran seperti jagung, melinjo dan juga kacang tanah, direbus hingga lunak/matang.
- Selanjutnya Tambahkan bumbu yang sudah dihaluskan diatas, lalu masukan juga daun salam dan lengkuas, didihkan.
- Kemudian Masukkanlah sisa sayuran ; labu siam, kacang panjang, daun mlinjo --> sampe matang.
- Masukan air asam, gula, dan garam. Tunggu hingga matang.
Sambal Penyet
Sumber disini
Bahan :
- 10 buah cabai rawit merah
- 3 buah cabai merah besar
- 1 buah tomat merah besar
- 2 siung bawang putih
- 1 sdt gula merah
- ½ sdt garam
Cara Membuat :
Goreng semua bahan sambalnya kecuali gula merah dan garam hingga layu dan matang. Ulek hingga lembut, beri garam dan gula merah lalu aduk rata.
0 Response to "Resep : Ayam Kremes + Sayur Asem"
Posting Komentar